KEBALILAGI.COM - Anda sudah pernah ke objek wisata pemandian di Singaraja? Tempat pemandian ini bisa dijadikan alternatif wisata Anda di Singaraja selain Lovina. Obyek Wisata tirta ini merupakan kolam renang alami.
Terletak di Desa Sanih Kecamatan Kubutambahan kurang lebih 17 Km sebelah timur Kota Singaraja. Air Sanih terkenal dengan sumber mata air yang muncul tanpa henti di pojok tenggara kolam renang ini.Mata air ini merupakan aliran sungai dalam tanah berasal dari Danau Batur.
Ada dua kolam di tempat ini, satu untuk orang dewasa dan satu untuk anak-anak. Beberapa meter di sebelah utaranya di kelilingi oleh laut yang relatif aman untuk berenang dan aktifitas olah raga air lainya atau hanya sekedar berbaring bermalas-malasan di atas pasir pantai yang hitam.
Ada dua kolam di tempat ini, satu untuk orang dewasa dan satu untuk anak-anak. Beberapa meter di sebelah utaranya di kelilingi oleh laut yang relatif aman untuk berenang dan aktifitas olah raga air lainya atau hanya sekedar berbaring bermalas-malasan di atas pasir pantai yang hitam.
Diskitar obyek ini telah tersedia beberapa penginapan kecil dan restoran dan areal parkir sebagai sarana pendukungnya.
KOLEKSI FOTO
Anda tertarik jalan-jalan ke objek wisata di seluruh Bali atau mau sewa mobil, tentunya Anda memerlukan sewa mobil murah, kami dengan senang hati menyediakan layanan transport dengan harga yang murah ditemani oleh driver yang berpengalaman di dunia pariwisata.
0 komentar:
Posting Komentar